10 Alat MakeUp Wajib Dimiliki Setiap Wanita Untuk Mengeksplor Kecantikan Wanita

10 Alat MakeUp Wajib Dimiliki Setiap Wanita Untuk Mengeksplor Kecantikan Wanita
10 Alat MakeUp Wajib dimiliki setiap wanita (Picture : www.thegluten-freeagency.com)
Kecantikan adalah keinginan alami setiap wanita, sehingga mereka menggunakan makeup agar kecantikan mereka semakin mempesona. Bahkan dalam mencari pekerjaan, penampilan sangat diperhatikan, sehingga bagi mereka yang tidak pernah berdandan mulai berurusan dengan makeup. Berikut 10 alat makeup wajib dimiliki setiap wanita. Peralatan makeup wajib yang pertama adalah concealer yang akan membuat mata menjadi terlihat sangat bagus. Concealer ini akan menyamarkan kantung mata, lingkaran hitam disekitar mata maupun noda hitam dan bekas jerawat. Penggunaan concealer ini membutuhkan concealer brush yang berbentuk tipis, runcing dan bagian ujungnya halus. Untuk pemilihan warna setingkat lebih muda dari kulit.
   
Kedua adalah foundation atau alat alas bedak yang pemakaiannya dengan menggunakan foundationbrush yang terbuat dari rambut sintetik dan memiliki bulu-bulu yang lentur serta meruncing diujungnya sehingga mampu menggapai semua bagian wajah. Foundation brush digunakan untuk foundation bentuk cream atau cair. Penggunaan foundation sebaiknya tipis dan mengenai bagian kening, pipi, hidung dan dagu. Pemilihan warna juga sebaiknya jangan yang kontras karena akan membuat wajah terlihat seperti memakai topeng. 10 alat makeup wajib dimiliki setiap wanita yang ketiga adalah stipping brush yang berbentuk bulat dan dibuat dari rambut kambing dan sintetik, melingkar dan rata dibagian atasnya. Stippingbrush digunakan agar air-brushed dibagian wajah terlihat natural dan tampak cantik mempesona.

Keempat adalah bedak yang pasti dimiliki oleh wanita manapun agar wajah lebih terlihat halus serta bebas dari minyak. Jika wajah berminyak jangan menggunakan bedak padat, namun sebaiknya bedak tabur karena bedak tabur cocok untuk semua jenis kulit. Namun penggunaan bedak tabur membutuhkan alat kelima yaitu powderbrush yang memiliki tekstur ringan dan lembut serta berukuran lebih besar. 10 alat makeup wajib dimiliki setiap wanita yang keenam adalah eyebrowbrush yang digunakan untuk merapihkan alis sehingga saat melukis alis menjadi lebih mudah. Merapihkan alis ini bisa juga menggunakan pensil alis.

Alat makeup ketujuh adalah eyeshadow yang digunakan untuk merias dan memperindah mata agar mata tampak mempesona. Dalam penggunaan eyeshadow membutuhkan eyeshadowbrush  yang digunakan dikelopak mata yang memiliki bentuk pipi namun bulunya pendek dan halus dan bagian ujungnya melengkung. Memilih warna eyeshadow sebaiknya warna gelap dan terang sehingga menjadi highlight bagi bayangan mata. 10 alat makeup wajib dimiliki setiap wanita yang kedelapan adalah blendingbrush yang merupakan kuas yang digunakan untuk pelengkap pada saat penggunaan eyeshadow sehingga lebih terlihat natural. Blendingbrush ini memiliki bentuk yang rata dan agak lebar serta bulu-bulunya berbentuk fluffy.

Alat makeup kesembilan adalah blush on yang akan membuat pipi tampak lebih segar dan juga merona. Penggunaan blush on sebaiknya menggunakan warna yang senada dengan lipstik dan eyeshadow atau satu warna lebih terang atau gelap dari kulit. Terakhir adalah lipstik yang wajib dimiliki agar bibir terlihat segar dan membuat kecantikan kita semakin mempesona. Jika menggunakan lipstik yang tidak berbentuk batang, maka memerlukan lipbrushes yang digunakan untuk membentuk bibir terlihat lebih rapi. Bisa juga ditambahkan lipgloss agar bibir tampak seksi. Itulah 10 alat makeup wajib dimiliki setiap wanita yang akan memancarkan kecantikan dalam diri kita dan mampu mempesona orang-orang. Sudah sewajarnya kita merawat kecantikan yang diberikan Tuhan bukan?

No comments:

Post a Comment

Popular