Beberapa Cara Menyembuhkan Jerawat dalam 5 Hari Menggunakan Ramuan-ramuan Alami




Tahukah anda cara menyembuhkan jerawat dalam 5 hari? Tentunya hampir semua orang ingin menghilangkan jerawat secepat mungkin. Karena jerawat, terutama yang berada di wajah sangat menganggu penampilan dan membuat orang menjadi kurang percaya diri. Jerawat bisa dihilangkan dengan beberapa cara yang tergolong sangat mudah. Salah satunya yaitu dengan menggunakan berbagai macam ramuan alami. Penggunaan bahan-bahan alami dalam ramuan ini tidak akan menimbulkan efek samping sehingga lebih aman. Seringkali obat atau krim jerawat mengandung efek samping yang merugikan. Buat anda yang penasaran, dalam artikel ini akan dibahas soal cara menyembuhkan jerawat dalam waktu 5 hari dengan menggunakan berbagai macam ramuan alami.
 
Beberapa Cara Menyembuhkan Jerawat dalam 5 Hari Menggunakan Ramuan-ramuan Alami
Cara Menyembuhkan Jerawat dalam 5 Hari (Picture : www.laksani.com)

Ramuan Alami untuk Cara Menyembuhkan Jerawat dalam 5 Hari

Siapa bilang anda tidak bisa menghilangkan jerawat dalam waktu singkat? Berikut ini ada beberapa ramuan alami dan aman yang bisa menjadi cara menyembuhkan jerawat dalam 5 hari atau lebih singkat. Misalnya saja dengan menggunakan daun pepaya. Daun pepaya yang sebelumnya sudah dibersihkan kemudian dijemur sampai kering. Setelah itu haluskan sambil menambahkan beberapa mililiter air. Daun kemudian diperas dan dioleskan ke wajah yang sedang berjerawat. Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan menggunakan air hangat. Cara lain yaitu dengan menggunakan kuning telur ayam. Aduk kuning telur sampai rata lalu oleskan kepada bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama kurang lebih 30 menit kemudian bilas menggunakan air bersih

Mungkin sudah banyak orang yang tahu kalau bawang putih bisa digunakan untuk menyembuhkan jerawat. Haluskan dua siung bawang putih setelah itu tempelkan kepada bagian wajah yang berjerawat. Setelah 20-30 menit, jangan lupa untuk membilas wajah sampai bersih. Tomat juga sangat ampuh untuk menghilangkan jerawat. Oleskan irisan tomat ke wajah, kemudian diamkan selama kuranb lebih 1 jam. Tomat juga bisa digunakan sebagai masker. Setelah itu jangan lupa untuk membilas wajah menggunakan air bersih. Bahan alami seperti mentimun juga bisa anda manfaatkan. Oleskan pada bagian yang berjerawat dan lakukan ini secara rutin. Dengan begitu jerawat akan hilang dan kempes. Demikianlah beberapa cara menyembuhkan jerawat dalam 5 hari secara alami.

No comments:

Post a Comment

Popular